Sudah sangat lama blog ini tidak pernah saya update, sangat lama,,, Akuaponik halaman rumah yang ada di halaman rumah saya sejatinya masih tetap ada dan mengalami proses evolusi secara perlahan hingga saat ini dan nanti ;) Kesibukan pekerjaan, kebersamaan dengan si kecil, tuan putri dan jagoanku, membuat kegiatan menulis dan berbagi pengalaman ini mati suri. Sekilas perjalanan perubahan Aquaponik halaman rumah yang masih sempat saya abadikan fotonya coba saya ceritakan,,, yang kebanyakan sih tidak saya abadikan dalam foto (kebiasaan yang cukup buruk, terlihat pelit berbagi ya.... hahaha,,,, ) Konsep aquaponik sebelumnya , sebenarnya sudah baik dan siklus nutrisi sudah berlangsung cukup sempurna sehingga tanaman dapat tumbuh dengan subur. Mulai dari tanaman kangkung, seledri, tomat, paria hijau thailand, timun jepang (kyuri), golden melon, hingga labu Waltham Butternut Squash dapat tumbuh dengan baik. Kondisi ikan juga dapat hidup dengan nyaman bahkan...
Alam memberikan senyuman terbaiknya setiap saat tanpa batasan. Lihatlah alam, nikmati dan tersenyumlah lepas. Kelolalah alam dengan bijak maka alam akan selalu tersenyum padamu. Blog ini berisi ketertarikan saya dengan berkebun organik, aquaponik, dan metode alami lainnya